Rabu, 03 Oktober 2012

Jakarta Blues Festival 2012, Hadirkan Blues Sesungguhnya





Asosiasi Blues Indonesia atau yang lebih dikenal dengan InaBlues, kembali mempersembahkan festival musik blues terbesar di Asia Tenggara, Jakarta Blues Festival 2012. Tahun ini merupakan tahun ke lima penyelenggaraan.

"Sejak pertama kali Jakarta Blues Festival (JBF) diselenggarakan tahun 2008, kami senang dan bangga bahwa tren musik blues terus berkembang di Indonesia, khususnya Jakarta. Sejak itu, musik blues mendapat perhatian dan juga apresiasi yang terus meningkat oleh kalangan penikmat musik," kata Roland Halim, Brand Manager dari produk rokok yang mensponsori berlangsungnya acara Jakarta Blues Festival 2012 tersebut, dalam press conference yang diselenggarakan di Bird Cage, Blok M, Jakarta Selatan, Selasa (2/10/2012).





Mengusung tema 'Experience The Music From Within' kiranya mampu mewakili arti sesungguhnya dari musik blues itu sendiri, yaitu musik yang berasal dari curahan hati para musisi. Dan esensi inilah yang nantinya akan dihadirkan dalam Jakarta Blues Festival 2012 melalui penampilan berbagai musisi dengan interpretasi dan penghayatan mereka terhadap blues lewat sentuhan rock, jazz, funk, dan genre lainnya.

"Kita gembira, bahwa sekali lagi kita bisa menggelar Jakblues yang kelima kalinya. Saya terkejut dengan anak muda sekarang yang memiliki kualitas bermusik yang baik. Jadi kita tidak pernah bosan untuk mengenalkan musik blues ke berbagai kalangan, baik tua maupun muda, termasuk di kalangan mahasiswa," tambah Frans Sunito, pembina InaBlues.

Jakarta Blues Festival 2012 yang akan berlangsung hari Sabtu tanggal 13 Oktober 2012 di Tennis Indoor Senayan itu, menghadirkan 4 panggung yang dibentuk dari 3 panggung outdoor dan 1 panggung indoor, dengan pilihan tema musik yang berbeda dan khas.

Pergelaran  musik blues yang nantinya akan dimulai pukul 10.00 WIB itu menghadirkan musisi blues internasional seperti, Davy Knowles (Inggris), Guy Davis (USA), Bill Sims JR (USA), Jan Akkerman (Belanda), dan Bleu Rascals (Filipina).

Sedangkan musisi blues dalam negeri yang akan tampil diantaranya Naif, Kotak, Gugun Blues Shelter, InaBlues All Star, John Paul Ivan, Balawan & Friends, Baim Trio, dan tentunya masih banyak lagi.

"Kita memang punya visi dan misi supaya blues ini lebih dikenal di Indonesia. Memang blues ini sudah lama dikenal, tapi eventnya yang jarang. Jadi kita mewujudkan dengan adanya ajang seperti ini. Karena banyak juga musisi Indonesia yang berakar dari blues," kata  Frans Sunito.

InaBlues berharap bahwa Jakarta Blues Festival 2012 akan dapat memberikan porsi panggung dan sorotan yang sama anntara musisi blues lokal, ataupun internasional. Sehingga musik blues Indonesia akan semakin berkembang untuk diapresiasi masyarakat luas.

Ariyo Wahab, mewakili musisi Indonesia yang akan tampil di JBF mengaku sangat gembira bisa turut serta dalam acara itu.

"Alhamdulillah kita bisa manggung dan berpartisipasi di Jakarta Blues Festival 2012, nanti saya bersama Free on Saturday (FOS) akan tampil penuh nuansa blues," timpal  Aryo.

Selain itu, JBF 2012 juga akan menghadirkan sesuatu yang berbeda, yaitu penampilan 100 gitaris pada acara Opening Ceremony.

"Seperti kita tau, sekarang banyak musisi muda, jadi kalau mau tau tentang musik blues datanglah dan rasakan," tambah  Roland Halim.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar